Sunday, April 20, 2014

Berambisi Jegal VW, GM Bakal Lebih Agresif di Tiongkok

Berambisi Jegal VW, GM Bakal Lebih Agresif di TiongkokBeijing - Belakangan ini, Tiongkok mulai disorot banyak produsen mobil yang ada di dunia. Hal itu terjadi karena pertumbuhan otomotif di Negeri Tirai Bambu terus menorehkan peningkatan yang signifikan.

Kondisi seperti itu yang membuat para produsen mobil ingin menuai keuntungan. Seperti yang akan dilakukan oleh raksasa mobil asal Amerika, General Motors (GM). GM akan lebkih agresif lagi, bahkan siap menjegal Volkswagen (VW) yang cukup agresif di Tiongkok.

Dilansir laman Reuters, Senin (21/4/2014) hal yang akan dilakukan GM adalah berinvestasi hinga US$ 12 miliar di Tiongkok pada tahun ini hingga 2017 mendatang. GM akan lebih banyak lagi membangun pabrik di Tiongkok.

Rencananya, GM akan membangun 5 pabrik lagi di Tiongkok tahun depan. Hal ini juga dilakukan sebagai upaya dari meningkatkan kapasitas produksi hingga 65 persen pada tahun 2020 mendatang.

Selain itu GM juga menargetkan penjualan di Tiongkok meningkat 8-10 persen di tahun 2014 ini.

"Kami berinvestasi dengan bijaksana dan mempercepat pengembangan kendaraan kami serta manufactur untuk mengikuti permintaan pasar. Secara total, kami berinvestasi US$ 12 miliar," kata Presiden GM di Tiongkok, Matt Tsien.

Sementara itu, pergerakan VW di Tiongkok juga cukup agresif. Mulanya VW bergerak menyusuri kawasan Tiongkok bagian Timur dan sekarang VW berencana untuk memperluas ke bagian Barat.

Tahun ini VW menargetkan bisa merambah ke kota-kota besar yang ada di provinsi Tengah dan Barat untuk menigkatkan jumlah diler menjadi 500 dalam 3 tahun kedepan.

0 comments:

Post a Comment