Sunday, April 20, 2014

Honda Hybrid Keren untuk Anak Muda

Honda Hybrid Keren untuk Anak MudaBeijing - Honda kembali hadir di ajang Beijing International Automotive Exibition 2014. Dalam gelaran bergengsi ini, pabrikan mobil Honda menampilkan sedan konsep teknologi hybrid. Sedan tersebut bersanding dengan SUV Vezel dan Fit hybrid di sana.

Dilansir indianautosblog, Minggu (20/4/2014) sedan ini belum punya nama, tapi terpampang nama 'Concept B' di depan mobil sebagai tanda mobil masa depan Honda yang bakal mendunia.

Untuk diketahui sedan ini hasil kolaborasi Honda dengan Guangqi Honda Automobile Co dan Dongfeng Honda Automobile Co. Desain eksterior dan interior serta teknologinya sudah sangat diperhitungkan untuk menandingi para pesaingnya.

Belum banyak informasi dari sedan masa depan ini, tapi menurut rencana, sedan ini akan mengusung teknologi hybrid yang dikembangkan secara khusus untuk pasar otomotif Tiongkok khususnya konsumen muda karena desainnya keren dan praktis untuk dikendarai.

Sedan ini mengandalkan hybrid untuk meningkatkan efisiensi BBM namun tak menghilangkan impresi berkendara sedan.

Oleh Honda, sedan ini diakui menyasar anak muda yang senantiasa berpenampilan sporty. Honda sudah mengkonfirmasi jika mobil ini akan meluncur di pasar otomotif Tiongkok 2 tahun lagi.


0 comments:

Post a Comment