Thursday, September 11, 2014

Polisi Juga Harus Tegas Kepada Pengendara yang Melanggar Aturan

Polisi Juga Harus Tegas Kepada Pengendara yang Melanggar AturanJakarta - Pengemudi baik itu pengguna roda 2 atau 4 masih banyak yang melanggar aturan lalu lintas. Selain dari kesadaran pengendara itu yang harus ditingkatkan, peran polisi juga sangat penting.

Menurut Ketua Umum Road Safety Association (RSA) Indonesia Edo Rusyanto, pihak kepolisian seharusnya lebih tegas lagi terhadap pengendara yang melanggar aturan lalu lintas di jalanan. Jika polisinya tegas, maka masyarakat juga akan merasa segan untuk melanggar aturan tersebut.

"Bangsa kita itu akan indah jika polisinya juga tegas dan tertib," ujar pria yang akrab disapa Edo dalam acara Road Show Mengupas Jejak Roda 2014 di Kampus UPN Veteran Jakarta, Kamis (11/9/2014).

Hal senada juga diungkapkan oleh Kasi Dikmas Subdit Dikyasa Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Susana Benjamin. Menurutnya, masyarakat juga jangan merasa segan atau tidak melanggar peraturan lalu lintas jika ada polisi, tapi ketika tidak ada polisi di tempat itu, masyarakat tetap melanggar aturan.

"Mau ada polisi atau tidak di tempat itu, maka Anda semua juga harus tetap mematuhi peraturan lalu lintas," tegasnya di tempat yang sama.


0 comments:

Post a Comment