Friday, December 12, 2014

BT-50 Model Terbaru Dijual Tahun Depan, Mazda?

BT-50 Model Terbaru Dijual Tahun Depan, Mazda?Bogor - Disegmen kendaraan double cabin, produsen mobil Mazda punya 1 jagoannya. Yup, dia adalah Mazda BT-50. Di luar sana, sudah ada rumor bahwa Mazda tengah menggarap BT-50 model terbaru. Lalu kapan akan mulai dijual di Indonesia?

Menurut Senior Marketing Manager PT Mazda Motor Indonesia (MMI) Astrid Ariani Wijana, pihaknya masih belum bisa memutuskan apakah BT-50 akan keluar model terbarunya dan kapan akan mulai dijual di Indonesia jika memang ada model terbarunya.

"Mungkin itu (BT-50) khusus pasar Australia yang akan mengalami facelift. Kalau untuk Indonesia kita belum bisa bicara apa-apa," tegas Astrid di sela-sela acara All New Mazda2 Beyond Excitement di Sirkuit Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Untuk diketahui bersama, Marketing Mazda Australia Alastair Doak mengatakan, Mazda BT-50 model terbaru itu akan mengadopsi desain ciri khas Mazda yakni Kodo desain, sehingga dipastikan tampilannya akan jauh lebih menarik dibandingkan model sebelumnya.

Dari segi keananan juga akan ditingkatkan. Begitu juga dengan sistem hiburan yang ada di dalam kabin yang dikabarkan akan mengalami perubahan yang cukup signifikan.

Jantung pacunya itu sendiri akan menggendong mesin diesel turbo berkapasitas 2.2-liter dan dikawinkan dengan transmisi manual 6 percepatan untuk model 4X2.

Untuk model four-wheel drive akan menggendong mesin diesel turbo berkapasitas mesin 3.2-liter yang dikawinkan dengan transmisi otomatis 6 percepatan.

Sama seperti model sebelumnya, Mazda BT-50 facelift juga akan tersedia beberapa varian, diantaranya Single Cab, Freestyle Cab, Freestyle Cab Ulitity, Dual Cab dan Dual Cab Ulitity.


(ady/ddn)

0 comments:

Post a Comment