Saturday, April 25, 2015

Garansindo Pakai Jatah Toyota dan Honda di IIMS

Garansindo Pakai Jatah Toyota dan Honda di IIMSJakarta - PT Garansindo Inter Global selaku APM FCA (Fiat-Chrysler Automobile) yang menaungi brand Chrysler, Jeep, Dodge, Fiat dan Alfa Romeo, kembali berencana ikut berpartisasi dalam event IIMS 2015. Di sana Garansindo akan menempati lahan seluas 4.000 meter persegi yang biasanya ditempati oleh Toyota dan Honda.

"Dengan lahan seluas 4.000 meter persegi merupakan booth yang terbilang lebih dari cukup untuk menampilkan semua merek di bawah naungan Garansindo," ujar Chief Marketing Officer, PT Garansindo Inter Global Rieva Muchsin dalam siaran pers, Sabtu (25/4/2015).

Sejak 2011, Garansindo selalu setia mengikuti pameran IIMS. Tahun 2011, Garansindo memamerkan Jeep Wrangler Sahara 70 Anniversary Edition dan Dodge Journey sebuah crossover yang memiliki beragam fitur canggih dan mewah.

Lalu di tahun 2012, Garansindo menghadirkan Dodge Charger SRT bermesin HEMI. Sebuah mobil yang yang selama ini publik hanya lihat di film Fast and Furious.

Tak ketinggalan di tahun yang sama, Jeep Wrangler JK-8, dengan format single cabin hadir menyapa pengunjung.

Tahun 2013, Garansindo membuat kejutan dengan memboyong lansgung Dodge Viper SRT. Supercar khas Amerika yang menjadi ikon dunia automotive internasional.

Di tahun itu juga, sebuh brand yang lama tidur, FIAT, dibangungkan kembali oleh Garansindo. Setahun berselang, pada IIMS 2014, Garansindo kembali mengibarkan bendera Alfa Romeo yang dulu sempat tenggelam. Hadirnya exotic car Alfa Romeo 4C, merupakan tongkat kebangkitan brand Italia tersebut.


0 comments:

Post a Comment