Friday, November 6, 2015

Daya Beli Masih Lemah, Penjualan Motor Turun Lagi

Daya Beli Masih Lemah, Penjualan Motor Turun LagiJakarta - Penjualan sepeda motor di Indonesia sepanjang Oktober lalu tercatat sebanyak 626.725 unit. Jumlah itu lebih kecil 6,26 persen dibanding Oktober tahun lalu. Sebelumnya, pada September penjualan juga mengalami penurunan sebesar 6,32 persen dibanding bulan yang sama tahun sebelumnya.

“Penjualan sepanjang Oktober 2014 lalu tercatat sebanyak 680.642 unit. Artinya secara year to year pada Oktober lalu penjualan turun 6,26 persen. Tetapi kalau dibanding bulan sebelumnya yang sebanyak 632.227 unit, penurunan pada Oktober sebanyak 0,87 persen,” tutur Ketua Bidang Komersial Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) Sigit Kumala, saat dihubungi Jumat (6/11/2015).

Menurut Sigit, jika melihat tren penjualan sejak awal tahun hingga bulan kesepuluh itu, akar masalah penurunan masih sama yakni lemahnya daya beli. Namun khusus di bulan-bulan terakhir, faktor kemarau panjang dan berakhirnya masa panen semakin menekan daya beli.

“Jadi, karena masa panen sudah habis. Sementara hasil panen juga tak seperti yang diharapkan, pembelian sepeda motor pun juga turut surut. Ini terjadi hampir di semua daerah, terutama Jawa, Bali, Sumatera, dan Sulawesi,” ucapnya.

Sementara itu, data AISI menunjukan, sepanjang Oktober merek Honda tercatat merajai penjualan. Kemudian berada di belakang merek itu berturut-turut terdapat Yamaha, Kawasaki, Suzuki. Berikut data selengkapnya:

No Merek Penjualan
1 Honda 458.749
2 Yamaha 146.627
3 Kawasaki 10.755
4 Suzuki 9.674
5 TVS 920
Sumber AISI  

(arf/ddn)

0 comments:

Post a Comment