Friday, April 15, 2016

Dexlite Hadir, Ini Komentar Nissan

Dexlite Hadir, Ini Komentar NissanJakarta - Hari ini, Jumat (14/4/2016), Pertamina resmi memperkenalkan bahan bakar diesel terbaru Dexline. Apa komentar Nissan?

"Jujur saya belum liat spek-nya, tapi kualitasnya di bawah Pertadex kan?" ujar General Manager Marketing Strategy NMI, Budi Nur Mukmin, di Kemang Jakarta Selatan, Jumat (15/4/2016).

Pendapat Nissan jelas dirasa penting, mengingat Nisan juga memiliki varian yang menggunakan bahan bakar diesel seperti All New Navara.

"Selama ini kami selalu mengingatkan konsumen All New Navara untuk terus menggunakan Pertadex. Kalau tenaganya akan turun? Saya harus kaji lebih jauh lagi," katanya.

"Tapi sejauh ini All New Navara belum ada problem terkait bahan bakar," tambahnya.

Sebagai pengingat, Pertamina resmi meluncurkan bahan bakar minyak (BBM) jenis diesel terbaru, Dexlite di SPBU. Selama uji pasar, Dexlite dibanderol dengan harga Rp 6.750/liter.

Peluncuran Pertamina Dexlite berlangsung di SPBU COCO, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Jumat (15/4/2016). Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Dwi Soetjipto mengatakan Dexlite adalah bahan bakar dengan kualitas Pertamina Dex namun dengan harga lite (terjangkau).

"Kita hari ini meluncurkan Dexlite yang merupakan sebuah karya baru kita berharap akan bermanfaat. Dexlite sebuah produk dengan kualitas Dex harga lite. Kenapa lite? Karena kalau hitung-hitungan secara kasar tentang cetane number dari Solar 48 kemudian Pertadex di 53, itu (cetane) 51 jatuh di harga Rp 7.100 tapi dengan harga jual Rp 6.750 saya kira itu harganya lite," kata Dwi Soetjipto.

Dexlite merupakan bahan bakar 'pertengahan' antara solar bersubsidi dengan Pertamina Dex yang telah dipasark an oleh Pertamina. Sasaran target pengguna Dexlite yakni pemilik mobil pribadi dengan mesin diesel. Hal itu bertujuan untuk mengurangi penggunaan bahan bakar bersubsidi.

Uji coba pemasaran Dexlite bakal berlangsung di wilayah Jabodetabek pada 33 SPBU selama 2 hingga 3 bulan. Usai itu, Pertamina akan mengevaluasi hasil uji coba dan bakal memasarkan Dexlite secara merata di seluruh wilayah Indonesia.

Pertamina Dexlite memiliki angka cetane 51 dan sulfur maksimal 1.200 ppm. Bahan bakar diesel  terbaru ini memiliki tambahan aditif serta FAME 20 persen untuk meningkatkan kinerja pada mesin.

Bahan bakar diesel ini diklaim lebih hemat bahan serta memiliki akselerasi lebih enteng dibanding solar bersubsidi atau Biosolar 48.
(lth/rgr)

0 comments:

Post a Comment