Monday, June 17, 2013

Rolls-Royce Wraith Dilirik Bos-bos Malaysia

Rolls-Royce Wraith Dilirik Bos-bos Malaysia Kuala Lumpur - Mobil sejati untuk kaum pria, Rolls-Royce Wraith diluncurkan di Malaysia. Malaysia menjadi negara pertama di ASEAN yang menerima mobil model paling dinamis yang pernah diproduksi oleh Rolls-Royce.

Dikutip dari situs Paultan, di Malaysia, Rolls-Royce Wraith dibanderol 1,3 juta ringgit Malaysia tanpa pajak atau jika dikonversi ke rupiah harganya lebih dari Rp 4 miliar.

Rolls-Royce Wraith sendiri pertama kali muncul pada Geneva Motor Show bulan Maret lalu dan diposisikan antara model Ghost dan Ghost EWB yang menggabungkan kemewahan dan kecepatan.

Bagian eksteriornya terbilang unik namun tetap mencuatkan kesan mewah yang tiada tara. Kesan pertama ketika melihat grille yang digabungkan dengan bumper yang membentang lebar adalah takjub.

Bagian bemper diperkaya dengan elemen honeycomb. Konsep tersebut demi memaksimalkan aliran udara masuk ke kabin mesin sehingga mesinnya pun menjadi lebih adem.

Rolls-Royce Wraith diperkuat mesin 6.6 litre twin-turbo V12 yang bisa melontarkan tenaga 624 hp dan 800 Nm. Mesin ini dipasok transmisi ZF 8-percepatan otomatis. Sekedar catatan, mesin pada Rolls-Royce Wraith juga tersemat di Rolls-Royce Ghost dan Ghost EWB.

Kemewahannya berubah menjadi sporty ketika mesin besar itu dipacu 0-100 km/jam mendapatkan waktu 4,6 detik dan kecepatan maksimal 250 km/jam.

Jadi wajar kalau si bos besar tak kepincut mobil satu ini. Bisa juga pemilik sedan mewah ini memaksa berada di balik kemudi demi merasakan impresi berkendara Rolls-Royce Wraith.

(ikh/ddn)

0 comments:

Post a Comment