Monday, July 1, 2013

Mobil 'Kapal Selam' James Bond Dilelang

Mobil London - Mobil-mobil James Bond bukanlah mobil biasa. Tokoh intelejen fiktif berkode 007 itu memang dikenal selalu mengendarai mobil canggih. Dan mobil inilah salah satunya. Mobil yang bisa berubah menjadi kapal selam di film The Spy Who Loved Me ini kini siap dilelang.

Mobil ini adalah Lotus Esprit Series 1 ‘Submarine’ Car yang akan dilelang untuk para penggila otomotif dan film di London pada bulan September mendatang. Ini adalah pertama kalinya mobil ini masuk bursa komersial dan bisa jadi merupakan satu-satunya kesempatan bagi orang yang ingin mengincarnya.

Roger Moore yang memerankan James Bond ketika itu tampil menawan dan ini adalah salah satu dari 6 Lotus Esprit Series 1 ‘Submarine’ Car yang dibuat untuk film yang pertama kali tayang pada 1977 tersebut, namun merupakan satu-satunya mobil yang bisa benar-benar beroperasional.

Dibangun oleh Perry Oceanographic, Lotus Esprit Series 1 ‘Submarine’ Car memiliki baling-baling pengganti roda saat ada di bawah air. Ketika itu, butuh biaya lebih dari US$ 100.000 untuk membuatnya. Angka itu setara dengan hampir US$ 500.000 saat ini atau sekitar Rp 4,9 miliar.

Setelah syuting adegan bawah air di Bahama, kendaraan itu dikirim ke Long Island, Amerika Serikat dimana mobil ini disimpan digudang selama 10 tahun.

Pada tahun 1989, sempat dilelang dan beberapa kali diperlihatkan di Museum, namun 'rumah' mobil ini tetap tersembunyi.

Max Girardo, Managing Director RM Auctions Eropa yang melelang mobil ini mengatakan kalau rumah lelangnya memiliki track record yang bagus dalam menjual mobil-mobil ikonik yang menjadi bintang film.

"Dan Lotus ini tentu ada di posisi atas di antara mobil-mobil yang paling terkenal sepanjang masa," katanya.

"Selama bertahun-tahun, jutaan penonton bioskop telah menatap kagum saat Lotus ini berubah menjadi kapal selam, dan sekarang, mungkin salah satu dari mereka akan memiliki kesempatan untuk memilikinya," lugasnya.

Tidak dijelaskan berapa perkiraan mobil ini akan terjual kelak. Namun yang pasti, RM Auctions pernah melelang banyak mobil James Bond. Aston Martin DB5 yang digunakan oleh Sean Connery di Goldfinger dan Thunderball saja di 2010 laku terlelang hingga 2.900.000 pounds.

(syu/ddn)

0 comments:

Post a Comment