Wednesday, July 3, 2013

Toyota: Yaris Ditarik di Seluruh Dunia, Indonesia Aman

Toyota: Yaris Ditarik di Seluruh Dunia, Indonesia Aman Jakarta - Toyota Motor Corp akan menarik sekitar 185.000 mobil di seluruh dunia salah satu mobil yang ditarik adalah Yaris. Tetapi Toyota memastikan Yaris yang dijual di Indonesia bebas dari pemanggilan kembali.

"Yaris tidak direcall di Indonesia. Jadi itu Toyota Jepang memang melakukan pemanggilan kembali untuk Yaris, Verso, tapi untuk mobil buatan Jepang dan Prancis, Indonesia kan diproduksi di Thailand, beda pabrik beda supplier," jelas PR Manager PT Toyota-Astra Motor Rouli H Sijabat, Kamis (4/7/2013).

Apa tidak ada kesamaan komponen antara yang diproduksi negara-negara itu? "Komponen yang sama? Kita belum dapat penjelasan, tapi yang pasti diproduksi Toyota Motor Thailand tidak masuk (recall)," ujarnya.

Namun TAM, menurut Rouli akan membantu memberikan perbaikan bagi pengguna mobil Yaris yang mobilnya diimpor secara utuh dari Hong Kong atau Jepang.

Masalah yang terjadi pada Yaris dan beberapa mobil lainnya terjadi pada modul Electronic Power Steering. Masalah ini berpotensi terjadi di negara dengan iklim dingin.

"Ada potensi EPS tidak berfungsi karena pengembunan, airnya masuk ke sirkuit sehingga EPS tidak jalan modulnya, akhirnya setir terasa berat," ujarnya.

Jika dirinci, pabrikan terbesar dunia itu menarik sekitar 130.000 unit di Jepang, 7.050 unit di Jerman dan 7.000 unit di Prancis. Sedangkan sisanya di negara lainnya

Yaris yang ditarik adalah Yaris atau Vitz yang diproduksi antara November 2010 sampai Maret 2012.

Selain Yaris, Toyota juga melakukan penarikan kembali Verso-S atau yang terkenal dengan Lactis di Jepang. Mobil yang ditarik adalah mobil antara 2010 sampai Agustus 2011.

"Tidak ada insiden yang terkait dengan proses penarikan," ujar juru bicara Shiori Hashimoto seperti dilansir Reuters, Rabu (3//7/2013) kemarin.

(ddn/ddn)

0 comments:

Post a Comment