Tuesday, March 4, 2014

Lamborghini Masih Ogah Bikin Mobil Hybrid

Lamborghini Masih Ogah Bikin Mobil HybridJenewa - Di saat produsen mobil sport lain sudah berpaling pada hybrid, Lamborghini masih setia dengan mesin biasa. Lamborghini saat ini belum membutuhkan mobil hybrid!

CEO Lamborghini Stephan Winkelmann mengutarakan meski belum butuh hybrid, namun bukan hal yang mustahil jika Lamborghini suatu saat di masa depan akan menggunakan teknologi hybrid.

Namun untuk saat ini, Lamborghini sudah cukup puas. Apalagi untuk Huracan, mobil terbaru yang dirilis Lamborghini ini 11 persen lebih irit BBM dari Lamborghini Gallardo. Kondisi tersebut karena tersemat teknologi start-stop, deaktivasi silinder dan kombinasi injeksi bahan bakar.

"Pada dekade dan setengah dekade berikutnya, perkembangan powertrain akan sangat revolusioner dibandingkan dengan apa yang kita alami dalam 50 tahun terakhir," ujar Winkelmann seperti dikutip Motoring.com.au.

"Kami siap jika suatu saat diperlukan untuk menggunakan sesuatu yang lain. Sangat penting untuk diingat bahwa itu tidak selalu diperlukan untuk menjadi yang pertama dengan beberapa teknologi dan inovasi," lanjutnya.

Sampai saat ini Lamborghini terus berusaha menekan konsumsi BBM dan gas buang kendaraannya. Sebelumnya diberitakan kalau Lamborghini juga dikatakan sedang berada di jalur untuk mengurangi emisi CO2 sebesar 35 persen pada tahun 2015. Saat ini, dengan dua fitur baru tadi, Lamborghini baru menurunkan emisi CO2 sebesar tujuh persen.

Visi dan misi yang diterapkan Lamborghini memperbaiki mesin, memperbanyak penggunaan serat karbon dan struktur aluminium di casis dan rangka mobil-mobilnya.


0 comments:

Post a Comment