Wednesday, July 9, 2014

Pedrosa Perpanjang Kontrak Bersama Honda

Pedrosa Perpanjang Kontrak Bersama HondaJakarta - Dani Pedrosa masih akan berlanjut membalap bersama Honda. Menyusul tercapainya kesepakatan baru yang akan menahan pebalap Spanyol itu hingga akhir 2016.

Pedrosa telah menjadi pebalap Honda sejak menjalani debut di balap motor pada 2001. Ia kemudian meraih gelar juara dunia kelas 125cc dan dua kali juara di 250cc sebelum naik kelas ke MotoGP pada 2006.

Di kelas premium, Pedrosa tiga kali menjadi runner-up pada 2007, 2010, dan 2012. Di musim ini, pebalap berusia 28 tahun itu nangkring di urutan ketiga klasemen dengan selisih 72 poin dari pemimpin sementara, Marc Marquez.

"Aku sangat senang mengumumkan perpanjangan kontrakku dengan tim Honda Repsol, dan bersyukur kepada Honda atas kepercayaan yang telah mereka tunjukkan kepadaku untuk dua tahun ke depan," sahut Pedrosa di Crash.

"Ini jalan terbaik untukku dalam melanjutkan karier, bersama dengan perusahaan yang sama sejak balapan pertamaku. Aku sangat antusias untuk memberikan 100 persen dan meneruskan bekerja sama dengan setiap orang di Honda Racing."

Dengan kontrak ini, maka line-up pebalap Honda dipastikan tidak akan berubah setidaknya sampai 2017. Sebelumnya, Marquez sudah lebih dulu teken kontrak baru.

"Kami sangat senang memperbaruhi kontrak dengan Dani," kata wakil presiden HRC Shuhei Nakamoto. "Dia menikmati sebuah musim yang sangat baik dan saat ini memiliki nilai yang sama dengan (Valentino) Rossi di klasemen. Kami sangat seneng dengan performa dia."

"Kerjasama Dani dan Marquez telah terbukti sukses dan kami menantikan kesuksesan yang lain dalam dua tahun ke depan."


0 comments:

Post a Comment