Sunday, August 17, 2014

Berharga Lebih Mahal dari LCGC, Motor Ini Siap Masuk indonesia

Berharga Lebih Mahal dari LCGC, Motor Ini Siap Masuk indonesiaJakarta - Setelah sukses memperkenalkan Vespa 946 bermesin 125 cc dengan harga Rp 146 juta yang ludes terjual dalam waktu kurang dari 1 bulan, PT Piaggio Indonesia kini kedapatan tengah mempersiapkan Vespa 946 bermesin 150 cc.

Seperti diketahui, Vespa 946 pernah diperkenalkan Piaggio Indonesia pada akhir tahun lalu. Ada 51 unit yang dikirimkan dengan harga per unitnya mencapai Rp 146 juta atau lebih mahal dari seluruh mobil LCGC yang ada.

Tapi, meski berharga mahal, ketika itu Piaggio Indonesia mampu menjual semua Vespa 946 dalam waktu kurang dari 1 bulan. Melihat kesuksesan itu, brand asal Italia ini diketahui tengah mempersiapkan Vespa 946 bermesin 150 cc.

Paling tidak, aplikasi permintaan izin agar motor ini bisa masuk Indonesia sudah dimasukkan Piaggio Indonesia ke kementerian perindustrian beberapa waktu lalu dan tengah menunggu selesainya proses administrasi.

Sebagai gambaran, di AS, Vespa beberapa minggu lalu sudah memperkenalkan Vespa 946 Bellissima yang di sana dilepas dengan harga hampir US$ 10.500 atau sekitar Rp 123,7 jutaan. Bila masuk Indonesia tentu harga itu akan terdongkrak naik mengingat adanya tambahan biaya pengiriman, pajak dan lain sebagainya.

Dengan harga tinggi, Vespa 946 Bellissima menawarkan desain yang unik khas Vespa dengan lekuk tubuh yang seksi dalam balutan warna Metallic Gray dan Metallic Blue.

Untuk menjaga nilai eksklusifitasnya, motor yang menggunakan pelek 12 inchi ini hanya diproduksi sebanyak 100 unit saja.

Bicara mengenai teknis motor, si seksi dari Italia ini diperkuat mesin 150 cc dengan 3 valve yang sudah menggunakan sistem injeksi. Motor yang lampu belakangnya sudah menggunakan LED dengan indikator yang menggunakan LCD ini diklaim sebagai motor yang irit bahan bakar.

Untuk keamanan, piringan rem berukuran 220 mm sudah diaplikasi bersama berbagai teknologi terkini seperti ABS dan ASR electronic traction control.


0 comments:

Post a Comment