Sunday, March 22, 2015

Ini 3 Pebalap RI yang Bakal Bertarung di Level Internasional

Ini 3 Pebalap RI yang Bakal Bertarung di Level InternasionalSentul - Suzuki telah mendapatkan tiga pebalap muda Indonesia yang akan bertarung di Suzuki Asia Challenge 2015. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) divisi roda dua pun berjanji akan membawa tiga pebalap muda Indonesia untuk bertarung di ajang yang lebih tinggi, Suzuki Asian Challange 2015.

Ajang Grand Final Suzuki Indonesia Challange 2015 yang digelar di Sirkuit Internasional Sentul, Kab. Bogor, Jawa Barat ini telah melahirkan tiga pebalap muda yang tangguh.

Mereka adalah Adhi Chandra sebagai juara pertama, Dedy Kumohon juara dua dan Andreas Gunawan yang menang di race 3 atau Wild Card.

"Pastinya saya sangat senang dan bangga bisa jadi juara. Tapi masih banyak rintangan yang harus dilalui," kata Adhi di Sentul, Minggu, (22/3/2015).

Pebalap 16 tahun itu mengaku, belum pernah menjajal sirkuit Sentul. Namun, dengan segala usahanya ia bisa menghapal karakteristik sirkuit dan bisa memenangkan ajang itu.

"Belum pernah coba Sentul," ungkapnya.

Adhi berhasil menggaet poin 50 dari race pertama dan kedua. Sementara Dedy membututi Adhi dengan poin yang cukup jauh, yaitu 29 poin.

Di race ketiga (Wild Card), Andreas berhasil mengalahkan 19 penantang lainnya. Dalam 6 putaran Race 3, Andreas berhasil mencatatkan waktu tercepat yaitu 00:12:45.650. Putaran tercepatnya berhasil dilibas dalam waktu 2:07.052 dengan kecepatan tertinggi 112.35 km/jam.

Mereka bertiga akan membawa nama Indonesia di ajang Suzuki Asia Challenge 2015. Mulai 1 April 2015, pihak Suzuki akan membawa mereka ke Sirkuit Sepang, Malaysia untuk menjalankan official practice.

(Keterangan Foto: Para pemenang, Adi Chandra, Dedy Kumohon dan Andreas Gunawan berpose bersamaƂ Nobuatsu Aoki. dok Suzuki)

0 comments:

Post a Comment