Sunday, June 14, 2015

Podium yang Berarti Buat Pedrosa

Podium yang Berarti Buat PedrosaCatalunya - Dani Pedrosa mungkin tidak pernah merasa sebahagia ini meraih posisi ketiga. Untuk kali pertama musim ini dan setelah mengalami cedera yang mengancam kariernya, naik podium memberi kebahagiaan besar untuknya.

Pedrosa gagal bersaing dengan Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi yang menempati dua posisi terdepan MotoGP Catalunya, Minggu (14/6/2015) malam WIB. Rider Spanyol itu finis di posisi tiga dengan selisih waktu 19 detik lebih dari pemilik podium tertinggi.

Meski tak cukup meyakinkan, meraih posisi tiga jadi berkah besar untuk Pedrosa. Ini adalah podium pertama Pedrosa setelah yang terakhir dia dapat di Valencia musim lalu. Satu hal lain yang lebih penting adalah fakta bahwa podium ini diraih setelah dia nyaris berpikir untuk menyudahi karier karena cedera yang kembali dirasakan di Qatar.

"Sangat gembira kembali ke podium. Penantiannya panjang dan saya menjalani momen yang sulit sampai bulan lalu. Saya harus mengambil keputusan dan semuanya sepertinya bertentangan dengan keinginan saya, tapi saya mengikuti hati saya dan itu menjadi hal yang tepat untuk dilakukan karena setelah melakukan comeback saya merasa terus membaik dan membaik. Jelas kalau saya mengalami kemajuan dalam hal kondisi fisik," sahut Pedrosa di Crash.

"Juga buat pikiran saya, bahwa sangatlah penting untuk mendapatkan lagi kepercayaan diri dan mencoba untuk memulai melupakannya (cedera) dengan berada di atas lintasan," lanjut Pedrosa.

Podium ketiga di Catalunya membuat Pedrosa kini mengumpulkan 39 poin dan untuk sementara duduk di posisi 10. Hasil yang diakuinya lumayan baik, mengingat sempat munculnya niatan untuk pensiun dini dari MotoGP.

"Saya tahu kalau saya tidak bisa memulihkan lengan maka tidak ada artinya buat saya ikut balapan dan saya tidak bisa memegang handlebar dan fokus pada membalap. Jadi karena itulah saya berhenti, karena saya tahu itu situasi yang sulit untuk dilanjutkan dalam kondisi seperti itu. Saya harus tahu kejelasan masa depan saya di dunia balap," tukas pebalap 29 tahun itu.


0 comments:

Post a Comment