Tuesday, December 29, 2015

Ini Resolusi Audi di Tahun 2016

Ini Resolusi Audi di Tahun 2016Jakarta - Meski melakukan serangkaian penghematan investasi, namun Audi tetap ingin mengembangkan lini produksinya. Sebagai bagian resolusi 2016, pabrikan ini berniat untuk memproduksi All New Audi Q2 dan Audi Q5 versi facelift.

Seperti dilansir Worldcarfans, Rabu (30/12/2015), Chief Executive Officer Audi, Rupert Stadler, mengatakan produksi itu merupakan bagian dari investasi yang digelontorkan perusahaan. Model yang akan dikembangkan selain Q2 dan Q5 terbaru adalah Audi Q6 e-tron yang sebelumnya berupa konsep e-tron quattro.

Setidaknya, ada 20 model yang akan dikembangkan hingga 2020 mendatang. Gelontoran model ke pasar akan dilakukan sesuai strategi yang telah ditetapkan sebelumnya.

Pabrikan ini akan berinvestasi senilai 3 miliar euro atau sekitar Rp 44,85 triliun.Dana sebesar itu akan dialokasikan untuk pengembangan mobil berbahan bakar energi alternatif, pengembangan sumberdaya manusia, serta memperbesar pabrik.

Selain menyiapkan produk versi anyar, strategi Audi lainnya adalah melakukan penghematan investasi termasuk pengurangan biaya. Langkah itu dilakukan, menyusul terkuaknya kecurangan uji emisi yang dilakukan Grup Volkswagen.

“Kami tidak akan mengurangi (investasi) dengan tidak mengorbankan masa depan. Setiap investasi akan dikaji secara hati-hati,” ujar Kepala Keuangan Audi Axel Strotbek.

Salah satu yang dilakukan untuk menghemat biaya adalah menunda pembangunan terowongan angin.



(arf/arf)

0 comments:

Post a Comment