Tuesday, December 29, 2015

Baru Diproduksi Maret 2016, BMW M4 GTS Sudah Terpesan 700 Unit

Baru Diproduksi Maret 2016, BMW M4 GTS Sudah Terpesan 700 UnitMunich - Varian paling hot BMW, yakni BMW M4 GTS meski baru diproduksi pada Maret 2016, namun sudah terpesan 700 unit. BMW pun membatasi jumlah produksi mobil saban harinya yakni hanya lima unit, demi menjaga eksklusifitas dan kesempurnaan mobil.

Pernyataan pabrikan yang dilansir Telegraf dan Worldcarfans, Selasa (29/12/2015), menyebut proses produksi mobil itu akan dilakukan pada Maret hingga Desember 2016. Proses produksi dilakukan di pabrik yang selama ini memproduksi mobil balap BMW M6 GT3 dan M135i.

Versi edisi spesial M4 ini diluncurkan berbarengan dengan versi regulernya. Namun, BMW juga menerima 'upgrade' model reguler menjadi edisi spesial termasuk penambahan sistem injeksi air dan sejumlah komponen serat karbon.

BMW M4 GTS ini dibekali mesin 3.000 cc bi-turbo, bertenaga 493 hp pada 6.250 rpm dan torsi 442 lb-ft pada 4.000 rpm. Penyaluran tenaga ke roda menggunakan transmisi otomatif enam tingkat percepatan.

Dengan tenaga sebesar itu, mobil ini diklaim mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam waktu 3,7 detik. Sedangkan kecepatan maksimalnya dibatasi 305 km/jam.

BMW menyebut, dari 700 unit yang terpesan, 300 unit diantaranya  merupakan pesana konsumen di Amerika Serikat. Sedangkan 50  unit dipesan konsumen Kanada, dan 30 unit di Inggris.

Sementara, 320 unit lainnya dipesan oleh konsumen di berbagai negara.
(arf/lth)

0 comments:

Post a Comment