Monday, June 20, 2016

Mobil Otonom Bisa Kurangi Angka Kematian Hingga 50 Persen

Mobil Otonom Bisa Kurangi Angka Kematian Hingga 50 PersenDetroit - Mobil otonom akan menjadi teknologi otomotif masa depan. Namun, belum banyak yang percaya bahwa mobil otonom akan menjamin keamanan dan keselamatan penggunanya serta orang di sekitarnya.

Meski begitu, Administrator Badan Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Amerika Serikat (NHTSA), Mark Rosekind menilai, mobil otonom bisa mengurangi angka kematian lalu lintas tahunan. Jumlah kematian lalu lintas bisa berkurang hingga 50 persen berkat teknologi otonom.

Seperti dilansir Autoevluiton, Senin (20/6/2016), Rosekind tahu fakta di balik pernyataannya. Sebab, dia dan lembaganya selalu berurusan dengan statistik dan tes keselamatan.

NHTSA juga akan menerapkan t es dan standar yang ketat untuk mobil otonom. Hal itu dilakukan demi memastikan teknologi yang digunakan konsumen aman.

Nantinya, mobil otonom harus memenuhi peraturan keselamatan. Dengan begitu, keamanan mobil otonom terjamin, setidaknya seaman mobil konvensional.
(rgr/ddn)

0 comments:

Post a Comment