Monday, February 18, 2013

Honda Verza Coba Goda Jakarta-Tangerang

Honda Verza Coba Goda Jakarta-Tangerang Jakarta - Setelah diluncurkan secara nasional dan menyambangi Surabaya, Honda kini resmi meluncurkan motor sport anyar mereka Verza untuk masyarakat Jakarta dan Tangerang. Motor ini pun diyakini mampu memperkuat penjualan Honda di segmen motor sport.

Verza dibawa oleh Main Dealer sepeda motor Honda wilayah DKI Jakarta dan Tangerang PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) untuk perkenalkan ke publik Jakarta dan Tangerang. Mall Summarecon Serpong menjadi tempat acara di akhir pekan lalu.

Honda Verza 150 sendiri dibekali mesin 150cc, 4 langkah, SOHC, Silinder Tunggal, 5 Kecepatan didukung dengan sistem PGM-FI (Programmed Fuel Injection).

Dengan spesifikasi mesin terkini Honda Verza 150 diklaim memiliki tenaga powerful, responsif dan ramah lingkungan. Kecepatan maksimum yang mampu dihasilkan motor ini diklaim Wahana dapat menembus 110 km/jam dengan akselerasi 11,5 detik untuk jarak tempuh 0-200 meter.

Ada 4 pilihan warna yang disediakan untuk Verza yakni Sporty Red, Tough Silver, Marine Blue, dan Masculine Black. Meski lengkap dengan berbagai fitur dan kecanggihan, Honda Verza 150 hadir dengan harga terjangkau, jenis Spoke Wheel di banderol RP. 16.050.000,- dan RP. 16.900.000,- untuk Cast Wheel (On The Road Jakarta Tangerang).

Dengan hadirnya Verza, Wahana percaya dapat memperkuat segmen motor sport yang telah ada. Sebab WMS mendata untuk Januari 2012 mercatat penjualan tipe sport sebanyak 1.714 unit. Angka tersebut naik menjadi 2.228 unit untuk periode yang sama pada 2013.

Data lainnya menyebutkan, sepanjang 2012, total penjualan tipe sport Honda sebanyak 21.630 unit yang berkontribusi 5,4 persen dari total penjualan.

“Jika selama ini Honda Mega Pro menjadi back bone tipe sport. Kehadiran Honda Verza 150 nantinya akan memperkuat posisi penjualan sepeda motor sport Honda. Pada 2012 Wahana mampu menjual 15.404 unit Honda Mega Pro, maka kami menargetkan penjualan Honda Verza 150 mencapai 1.200 unit per bulan guna mendukung penjualan Sport,” papar Ario, Marketing Department Head WMS dalam keterangan resminya.

Data lain menyebutkan, sepanjang 2012 WMS berhasil menorehkan penjualan sebanyak 403.234 unit untuk semua varian (cub/bebek, matik, sport). Dari total tersebut, sebanyak 59,1 persen penjualan disumbang oleh tipe matic, Honda BeAT.

Kredit Motor di FIF Bisa Dapat CBR150R

Dengan semakin tertekannya lembaga leasing karena aturan kenaikan ambang batas uang muka kredit kendaraan, lembaga pembiayaan seperti PT Federal International Finance (FIF) pun mulai melakukan inovasi. Salah satunya adalah dengan membuat program promosi.

Salah satu program menarik diawal tahun 2013 ini FIF meluncurkan sebuah program bernama 'Race To Victory' bagi konsumen yang melakukan pembiayaan sepeda motor Honda baru atau pembiayaan elektronik serta perabot rumah tangga (SPEKTRA) pada periode 15 Februari sampai dengan 31 Juli 2013.

Sebanyak 20 Honda CBR150R, 40 Honda Blade serta 240 LCD TV Polytron 24 inch telah disiapkan untuk para pemenang program undian ini.

Konsumen FIF dan SPEKTRA di seluruh Indonesia berkesempatan menjadi pemenang program undian 'Race To Victory' yang akan diundi pada 3 tahap yakni tahap I pada bulan April untuk 57 pemenang yang kredit pada periode 15 Februariâ€"15 Maret 2013.

Sementara Tahap II pada bulan Mei untuk 93 pemenang yang kredit pada periode 16 Maretâ€"30 April 2013 dan tahap III bulan Agustus 2013 untuk 150 orang pemenang yang kredit pada periode 1 Mei â€" 31 Juli 2013.

Direktur Pemasaran FIF Djap Tet Fa mengatakan kalau program 'Race to Victory' ini adalah sebuah program yang bisa mewujudkan mimpi masyarakat Indonesia yang ingin memiliki motor impian dan elektronik sekaligus mendapatkan hadiah yang fantastis dari FIF dan SPEKTRA.

Program ini menurut Djap berlaku bagi konsumen lama serta konsumen baru di semua jaringan FIF dan SPEKTRA yang berjumlah 164 kantor cabang dan 364 Point of Service (POS) yang tersebar diseluruh Nusantara. Khusus konsumen lama, jika melakukan kredit kembali di FIF dan SPEKTRA selama periode program, maka 1 kontrak kreditnya bernilai 2 kali kesempatan menang.

0 comments:

Post a Comment