Friday, February 21, 2014

Sering Terbakar, Porsche Tarik Semua Mobil 911 GT3

Sering Terbakar, Porsche Tarik Semua Mobil 911 GT3Stuttgart - Kabar tak sedap datang dari pabrikan mobil sport asal Jerman, Porsche. Belum lama ini Porsche mengumumkan tengah melakukan recall atau penarikan kembali pada 911 GT3.

Penarikan itu dilakukan karena belakangan ini sedikitnya ada 5 Porsche 911 GT3 yang terbakar di Eropa. Demikian dilansir Reuters, Jumat (21/2/2014).

Sedikitnya ada 785 unit 911 GT3 yang sudah ditarik Porsche untuk diselidiki. Porsche mengatakan kepada pemilik 911 GT3 agar tidak mengemudikan mobilnya selama Porsche belum mengumumkan apa penyebab yang sering membuat 911 GT3 terbakar.

Dari 5 unit yang terbakar di Eropa dengan kurun waktu yang tidak bersamaan, 2 kebakaran pada 911 GT3 disebabkan karena masalah pada mesin. Itu terjadi di Swis dan Italia.

Untuk diketahui, Porsche 911 GT3 ini dibekali mesin berkapasitas 3.8-liter, 6 silinder yang mampu melontarkan tenaga 475 hp dan torsi 438 Nm.

Dengan mesin tersebut mobil sport itu mampu berakselerasi dari0-100 km dalam waktu 3,5 detik sebelum mencapai kecepatan tertinggi di 315 km/jam.


0 comments:

Post a Comment