Wednesday, September 24, 2014

Honda Sedih, Banyak Anak Muda Tewas Saat Naik Motor

Honda Sedih, Banyak Anak Muda Tewas Saat Naik MotorSuzuka - Di Indonesia, tidak sedikit anak muda yang harus mati sia-sia saat berkendara motor. Sebagai produsen motor terbesar di Indonesia, Honda mengaku prihatin.

"Kami sangat sedih melihat banyak pengendara muda menjadi korban saat mengendarai sepeda motor," ujar General Manager of Honda Driving Safety Promotion Center, Hiroki Yoshida, seperti dilaporkan reporter detikOto M Luthfi Andika dari Sirkuit Suzuka, Jepang.

Dia menuturkan hal itu di sela-sela kontes instruktur safety riding di Jepang. Namun sayang dirinya masih enggan berkomentar lebih jauh mengenai hal tersebut. Meski demikian orang nomor satu di Honda Safety Riding itu memberikan pesan untuk pengendara muda.

"Tentu ini juga tidak lepas dari peran negara tersebut untuk bisa mengelolanya, dan memberikan peraturan-perturan (agar lebih terkendali-Red). Dan ini juga menjadi alasan mengapa kami mengadakan program ini (Safety Japan Instructors Competition)," katanya.

Motor memang merupakan kendaraan yang dibutuhkan, terutama karena mobilitasnya yang tinggi, sehingga enak untuk digunakan sehari-hari. Namun tetap saja, pengendara harus mengutamakan keselamatan.

"Dan pengendara juga harus menggunakan mengutamakan keselamatan, seperti mengenakan helm atau bodi protector, dan mengikuti peraturan di tiap-tiap negara masing-masing," ujarnya.


0 comments:

Post a Comment