Monday, September 15, 2014

VW: Orang Lebih Percaya Omongan Pengguna Mobil daripada Sales

VW: Orang Lebih Percaya Omongan Pengguna Mobil daripada SalesJakarta - Tidak hanya di kelas mobil dengan harga terjangkau seperti LCGC, persaingan di level premium tak kalah sengitnya. Pabrikan mobil Jerman Volkswagen menyiapkan strategi khusus untuk memenangkannya.

Mereka kini mulai lebih serius menggarap komunitas atau para pemilik mobil VW. Pemilik mobil VW yang tergabung dalam Nuvolks bakal lebih dimanjakan.

"Calon konsumen lebih percaya informasi yang mereka dapat dari user langsung, dibandingkan informasi yang didapat dari seorang sales," ujar PR Head of Division Rully Johan.

Sadar dengan kekuatan omongan para pengguna mobil ini, di IIMS pun Volkswagen akan membuat tema booth yang lebih akrab dengan komunitas. Setiap pembeli mobil VW di IIMS akan langsung mendapatkan membership Nuvolks gratis selama setahun, plus diperbolehkan mengikuti beberapa acara seperti safety driving, track day di Sentul.

"Ya kita juga nanti bakal punya event track day seperti yang biasa dilakukan motor merek-merek premium," ujarnya.

Nuvolks memang bukan komunitas yang baru, komunitas ini sudah berdiri cukup lama di Indonesia. Anggotanya tidak hanya kalangan muda tetapi yang sudah 'berumur' juga aktif menjadi anggota.


0 comments:

Post a Comment