Sunday, February 8, 2015

40 Ferrari Contohkan Tata Tertib Berkendara di Jagorawi

40 Ferrari Contohkan Tata Tertib Berkendara di JagorawiJakarta - Kalau biasanya pengguna mobil super identik dengan gaya berkendara ugal-ugalan. Kini pecinta Ferrari coba mengubah image tersebut.

Dalam rilis yang diterima detikOto, pecinta Ferrari yang tergabung dalam Ferrari Owners Club Indonesia (FOCI), coba menunjukkan bahwa pengguna mobil super seperti Ferrari bisa menaati peraturan.

Ajang yang digelar pada akhir pekan lalu ini, pecinta Ferrari mulai melakukan perjalanan tepat pukul 5.30, sebanyak 40 mobil Ferrari telah berkumpul di rest area KM 10, untuk bersama-sama memanaskan mesin menyusuri panjangnya tol Jagorawi.

Menyadari akan pentingnya tertib berlalu lintas, FOCI bekerja sama dengan pihak kepolisian untuk mewujudkan iring-iringan konvoi Ferrari yang aman.

Tak lupa FOCI juga memberikan cenderamata, sebagai wujud apresiasi terhadap pihak Polantas, petugas Jasa Marga dan aparat kemanan setempat yang telah berjasa sebagai abdi masyarakat.

Terakhir, pecinta Ferrari di Indonesia bertekad akan melakukan kegiatan konvoi ini menjadi agenda wajib bulanan FOCI.


(lth/ddn)

0 comments:

Post a Comment