Sunday, February 1, 2015

Ini Salah Satu "Kuburan" Mobil Paling Menarik di Dunia

Ini Salah Satu "Kuburan" Mobil Paling Menarik di DuniaPhoenix - Desert Valley Auto Parts , di Phoenix, Arizona, Amerika Serikat, bukanlah sembarang gudang besi bekas karena beragam jenis mobil lawas ada di situ. Dan yang tak kalah menarik adalah, penataan rongsokan mobil itu mencuatkan pemandangan indah.

Seperti dilansir Carbuzz, Rabu (28/1/2015), di ‘kuburan’ mobil yang diresmikan pada 1993, ternyata sebagian besar mobil klasik. Segala jenis dan merek mobil ada di tempat itu.

Ada berbagai alasan pemilik ‘membuang’ mobilnya ke sana, mulai dari bekas tabrakan, rusak dan laik jalan, hingga tak memiliki dokumen alias bodong.

Meski dibiarkan teronggok tak ubahnya sampah, namun sisa-sisa pesona mobil membuat daya tarik tersendri. Apalagi penataannya juga menarik, tak asal diletakkan begitu saja namun dibuat bertumpuk.

Walhasil, pemandangan yang muncul pun terlihat indah. Bahkan, sejumlah kalangan menyebutnya paling indah di Amerika.

Sementara itu, seperti diwartakan Jalopnik, tempat ini merupakan salah satu dari 10 tempat pembuangan mobil terindah di dunia. Bahkan, berada di urutan teratas diantara AMARC junkyard di Tucson, Scrapheap Challenge Junkyard Wars junkyard di Inggris, Historische Autofriedhof di Swiss, military vehicle graveyard di Rusia, Lamborghini prototype wrecking yard di Italia, serta Arizona motorcycle junkyard.


(arf/arf)

0 comments:

Post a Comment