Thursday, September 10, 2015

Suzuki: Konsumsi BBM Ertiga Kini 17,1 Km/Liter

Suzuki: Konsumsi BBM Ertiga Kini 17,1 Km/LiterJakarta - Suzuki mengklaim berkat berbagai perubahan di Ertiga, mobil keluarga itu makin irit BBM (Bahan Bakar Minyak). Angkanya menurut Suzuki ada di kisaran 17,1 km per liter.

“Jika Ertiga awal 16,2 km per liter, sekarang 17,1 km per liter, jadi secara konsumsi bahan bakar kini makin lebih bagus,” ujar Head of 4W Product Development PT Suzuki Indomobil Sales Dony Saputra di Jakarta.

Mobil makin irit berkat berbagai teknologi seperti mesin K14B DOHC 4 silinder 1.400cc, Variable Valve Timing (VVT), Multi Point Injection (MPI), Metal Timing Chain dan Drive by Wire Technology.

Untuk warna, Ertiga hadir dengan 7 varian warna pada semua tipe dengan warna terbaru Snow White dan Lilac Grey ditambah warna lainnya yaitu Cool Black, Silky Silver, Burgundy Red, Radiant Red dan Graphite Grey.

“Tadinya kan ada 8 warna, 2 warna hilang, tambah 1, jadi 7 warna, yang baru Snow White dan Lilac Grey,” ujarnya.

Mobil keluarga dari Suzuki itu kini dirilis dengan harga mulai Rp 179 juta sedangkan termahal tipe GX Otomatis 216,5 juta.

Berikut daftar lengkap harga Ertiga
ERTIGA GA : Rp 179.000.000
ERTIGA GL MT : Rp 195.000.000
ERTIGA GL AT : Rp 208.000.000
ERTIGA GL MT : Rp 203.000.000
ERTIGA GX MT : Rp 203.000.000
ERTIGA GX AT : Rp 216.000.000


(ddn/ddn)

0 comments:

Post a Comment