Sunday, November 29, 2015

Dipasarkan Tahun 2017, Mobil Sport Yamaha Pakai Mesin 1.5 Turbo?

Dipasarkan Tahun 2017, Mobil Sport Yamaha Pakai Mesin 1.5 Turbo?Tokyo - Selama ini Yamaha dikenal sebagai produsen motor, namun di dunia otomotif, Yamaha ternyata ikut menggarap roda empat. Mobil Lexus LFA adalah bukti kecanggihan Yamaha.

Selain Lexus LFA, Yamaha juga pernah menampilkan mobil city car pesaing smart fortwo yang mereka sebut Motiv.E.

Kini setelah Motiv.E, Yamaha memiliki sebuah konsep mobil sport yang sudah ditampilkan di Tokyo Motor Show beberapa waktu lalu.

Saat itu, Hiroyuki Yanagi, President and Representative Director, Yamaha Motor, mengatakan diperkenalkannya mobil Yamaha bergaya sport ini, tidak lain sebagai peningkatan level dari roda dua menuju kendaraan multi roda (Multi Wheel).

Kabar terbaru dari motoring.com.au, Senin (30/11/2015), mobil diprediksi akan menggunakan mesin 1.500 cc turbo yang akan diluncurkan dalam bentuk pra-produksi di Tokyo Motor Show 2017.

Mobil memiliki panjang sekitar 3.900 mm, lebar 1.720 mm, dan 1.170 mm. Tampilan cantik pun disajikan, mulai dari lampu LED sangat dramatis dan runcing, memberikan kesan sporty dan dinamis. Tidak sampai disitu, bagian depan mobil dihiasi dengan moncong atau grille merunduk ke depan. Membuat mobil seakan-akan siap menangkis angin dari depan.

Bicara soal kaki-kaki, mobil sport Yamaha ini mengusung pelek 10 palang. Rem dibuat berwarna biru. Sedangkan ban menggunakan ban Bridgestone berukuran 17 inci.

Lari ke bagian belakang, dikatakan mobil menyatukan unsur desain mobil sport dengan motor sport. Unsur mobil sport terlihat dari penggunaan diffuser, sedangkan unsur motor sport terlihat dari knalpot kembar yang mirip R1 punya.

Melongok ke dalam, interior mobil konsep Yamaha ini cukup canggih. Pengaturan bangkunya sudah menggunakan sistem elektrik. Speedometer juga tampil dengan garang dengan LED nya.Balutan kulit cokelat memenuhi seluruh ruang interior mobil sport ini.

Tidak kalah unik, transmisi-nya di desain dalam bentuk batangan, dan hanya ada 3 pilihan transmisi D (Drive), N (Neutral), dan R (Reverse). Dari belakang foto terlihat juga pedal gas dan rem dengan sentuhan krom.


(lth/ddn)

1 comments:

ION-QQ POKER
kami dari agen poker terpercaya tahun ini
Hanya dengan deposit dan withdraw 20.000 anda sudah dapat berrmain .. di sini kami menyediakan 4 permainan : bandar poker , play bandarQ , play domino99 dan play poker ..
tunggu apalagi gan ayo segera daftar kan diri anda dan menangkan ratusan juta rupiah | PIN BB : 58ab14f5

Post a Comment