Thursday, April 21, 2016

Bagaimana Nasib Mobil Mitsubishi di Indonesia?

Bagaimana Nasib Mobil Mitsubishi di Indonesia?Jakarta - Mitsubishi menghentikan penjualan dan produksi mobil mini di Jepang karena manipulasi data konsumsi BBM-nya. Apakah hal ini akan berpengaruh ke Indonesia?

"Mitsubishi Motor Corporation (MMC) menghentikan penjualan produk. Kesalahan ini sudah diinformasikan secara jujur oleh MMC dalam jumpa pers kemarin. Untuk mobil di Indonesia, kami masih menunggu informasi lebih lanjut dari MMC dan akan segera menginformasikan mengenai apakah ada keterlibatannya dengan produk di Indonesia," jelas Presiden Direktur PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (Mitsubishi Motors) Hisashi Ishimaki kepada wartawan di SCBD, Jakarta, Kamis (21/4/2016).

Mobil yang data konsumsi BBM-nya dimanipulasi d i Jepang adalah eK Wagon dan eK Space, sedangkan merek Nissan yang juga diproduksi oleh MMC adalah Nissa Dayz dan Nissan Dayz Roox. Mobil ini disebut memiliki konsumsi BBM sampai 30 km per liter.

Mitsubishi menyuplai 2 jenis mobil itu ke Nissan sejak Juni 2013. Sampai akhir Maret 2016, MMC sudah menjual 157.000 unit eK Wagon dan eK Space, sementara Dayz dan Dayz Roox sudah disuplai sebanyak 468.000 unit pada Nissan.

Dampak dari kecurangan ini pada mobil yang di Indonesia masih diinvestigasi KTB. "Sampai saat ini MMC sedang membentuk sebuah komite investigasi yang isinya pihak eksternal perusahaan untuk melakukan investigasi lebih lanjut pada mobil yang dijual di pasar global. Kami juga menunggu hasil investigasi dari tim ahli tersebut," ujar Ishimaki.

Saat ini mobil di Indonesia yang diproduksi di Jepang adalah Mitsubishi Delica. Sementara mobil penumpang lainnya diproduksi di Thailand.



(ddn/ddn)

0 comments:

Post a Comment