Wednesday, January 9, 2013

Honda BeAT Kini Jadi Tulang Punggung Honda

Honda BeAT Kini Jadi Tulang Punggung Honda Jakarta - Produsen motor Honda sedang berbunga-bunga, Bagaimana tidak, tahun lalu dominasi mereka di pasar motor Indonesia makin kuat saja. Varian motor Honda BeAT menjadi tulang punggung mereka.

Di tahun 2012 lalu, PT Astra Honda Motor (AHM) memiliki pangsa pasar 57,9 persen setelah menjual 4.088.888 unit sepeda motor sepanjang tahun 2012.

Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), sepanjang tahun lalu penjualan motor di pasar domestik tercatat sebanyak 7.064.457 unit atau turun 11,8% dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Dari hasil tersebut, penopang utama penjualan Honda masih berasal dari model skuter otomatik atau skutik.

Model ini berkontribusi sebesar 69,9 % terhadap total penjualan Honda pada tahun 2012 setelah terjual sebanyak 2.859.989 unit di 2012. Melalui angka penjualan ini, Honda semakin mengukuhkan diri sebagai raja motor skutik dengan pangsa pasar 68% dari total penjualan skutik nasional yang tercatat 4.208.219 unit.

Honda BeAT Series tercatat sebagai penyumbang terbesar terhadap penjualan skutik Honda dengan angka penjualan 1.466.185 unit diikuti oleh Honda Vario Series dengan 1.079.943 unit, Honda Scoopy 155.512 unit, Honda Spacy Series 155.856 unit, dan Honda PCX 2.484 unit.

Di segmen sepeda motor bebek, AHM menjual sebanyak 1.058.281 unit atau berkontribusi 25,9% terhadap total penjualan Honda. Dengan perolehan ini, pangsa pasar Honda di pasar motor bebek nasional juga meningkat dari hanya 55,4% pada tahun 2011 menjadi 57,1% pada tahun 2012.

Kontribusi terbesar penjualan motor bebek Honda disumbangkan oleh tipe Honda Supra Series dengan angka penjualan sebanyak 526.294 unit diikuti oleh Honda Revo Series dengan angka penjualan sebanyak 363.599 unit dan Honda New Blade sebanyak 168.388 unit.

Sementara di segmen sport, pencapaian AHM juga cukup menggembirakan. Sepanjang tahun lalu, tercatat menjual 170.618 unit. Model Honda New Megapro tercatat sebagai penyumbang terbesar dengan angka penjualan 122.237 unit, diikuti oleh Honda Tiger 20.872 unit, Honda CBR Series 17.635 unit, Honda CS1 4.165 unit, dan Honda CB150R StreetFire 5.709 unit.



0 comments:

Post a Comment