Thursday, February 14, 2013

Yamaha Targetkan Penjualan Motor Naik 20 Persen Tahun Ini

Yamaha Targetkan Penjualan Motor Naik 20 Persen Tahun Ini Jakarta - Gara-gara kenaikan uang muka kredit, penjualan motor tahun mengalami pukulan hebat, termasuk Yamaha. Namun Yamaha tetap optimistis dan bakal menaikkan penjualan motor di tahun ini,

Tahun lalu, motor Yamaha terjual sebanyak 2.433.354 unit atau menguasai pangsa pasar sebesar 34,07 persen.

"Target penjualan maunya naik. Maunya 20 persen," kata Direktur Pemasaran PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Sutarya kepada detikOto beberapa waktu lalu.

Menurut Sutarya target tersebut bakal diraih Yamaha karena ditopang banyak model baru Yamaha tahun ini. Beberapa di antaranya 2 skutik baru yakni Xeon RC dan Mio GT sebagai pembuka awal tahun Yamaha di Indonesia.

"Optimistis karena banyak model baru, dan maunya 20 persen," yakin Sutarya tanpa menyebutkan model baru apa lagi yang bakal diluncurkan Yamaha.

Bila dilihat, penjualan Yamaha tahun 2012 menyusut dari 1 tahun lalu sebelumnya (39,1 persen) menjadi 34,07 persen. Melihat penyusutan ini pun menjadi pembelajaran untuk Yamaha di mana harus meluncurkan model baru demi merangsa daya beli konsumen.

Sutarya mengatakan selainnya kurang model baru, penyusutan penjualan Yamaha tahun lalu disebabkan beberapa faktor, yang utama adalah kenaikan uang muka yang ditetapkan Bank Indonesia

Berdasarkan peraturan BI, uang muka kredit kendaraan dipatok minimum 20 persen sampai 25 persen, yang tentu saja sangat berpengaruh terhadap penjualan motor di tahun 2012.

Untuk tahun ini, Yamaha seperti yang dijelaskan Sutarya masih sangat mengandalkan skutik, soalnya pasar motor di segmen itu lumayan besar.

"Skutik tetap diandalkan karena pasar di situ tetap besar," tutupnya.

0 comments:

Post a Comment