Monday, April 21, 2014

107 Fiat 500 Sudah Terpesan

107 Fiat 500 Sudah TerpesanJakarta - PT Garansindo Inter Global selaku Authorized General Distributor brand Fiat di Indonesia mengaku menerima 107 pemesanan Fiat 500 dan Fiat 500C (Convertible) dalam ajang Indonesia Internasional Motor Show 2013. Padahal mobil ini belum resmi diluncurkan.

Model ini sendiri memang menarik perhatian di gelaran Indonesia Internasional Motor Show 2013 (IIMS 2013) yang digelar akhir tahun lalu. Tapi ketika itu, Fiat 500 belum diluncurkan, hanya di pamerkan. Namun, ternyata antusiasme konsumen terhadap mobil Italia ini mengular.

“107 pemesanan Fiat 500 melampaui ekspektasi kami, dimana pada saat itu kami hanya melakukan brand launch Fiat,” ujar Chief Marketing Officer, PT Garansindo Inter Global, Rieva Muchsin dalam keterangan resminya, Senin (21/4/2014).

Memiliki desain khas Italia yang indah berpadu dengan teknologi inovatif, efisiensi dan fungsional, sehingga menjadikan Fiat 500 premium city car yang tetap mempertahankan nilai dari Fiat 500 generasi pertama.

Nilai-nilai tersebut membuat Fiat 500 selalu digemari oleh konsumen dari tahun ke tahun. Sejak diluncurkan kembali pada tahun 2007, Fiat 500 telah meraih lebih dari 80 penghargaan diseluruh dunia, diantaranya adalah 5-stars dari Euro NCAP (European National Car Assesment Program), “Top Safety Pick” Insurance Institute for Highway Safety, Consumer Digest “Best Buy” for 2014, “10 Coolest New Cars” for 2013 dari Kelly Blue Book.

Melihat penghargaan yang telah diraih oleh Fiat 500, Garansindo mengatakan kalau ini merupakan bukti bahwa Fiat 500 merupakan mobil terbaik yang bukan hanya mementingkan desain dan lifestyle, namun juga keselamatan.


0 comments:

Post a Comment