Sunday, February 15, 2015

Ester Christian, Wanita Perkasa Berlaga di Padang Salju Finlandia

Ester Christian, Wanita Perkasa Berlaga di Padang Salju FinlandiaAmsterdam - Ajang Fastron Winter Driving Experience 2015 yang digelar Pertamina Lubricant di Filandia telah menghasilkan enam orang finalis. Salah satu diantara mereka ada satu wanirta perkasa, dialah Ester Christian Sitompul.

Sebutan perkasa bukanlah istilah yang mengada-ada. Buktinya, perempuan kelahiran 20 tahun lalu itu telah berhasil menyisihkan ribuan peserta lainnya saat babak penyisihan. Padahal, sebagian besar dari peserta itu adalah kaum Adam yang telah berpengalaman menyetir atau lebih tepatnya akrab dengan berbagai manuver berkendara.

Bagi Ester dunia otomotif atau bahkan kebut-kebutan bukanlah sesuatu yang awam. Sedari kecil, mahasiswi jurusan Teknik Geologi sebuah universitas ternama di Grogol, Jakarta Barat itu, sudah menyenangi acara balap mobil.

"Aku tertarik ikutan acara ini gara-gara suka dama dunia balap dan hadianya juga sangat menarik yakni mengendarai Porsche di salju Finlandia, beber Ester kepada reporter detikOto Aditya Maulana di Levi, Finlandia.

Memang, Ester belum pernah melakukan slalom. Apalagi di padang salju seperti yang akan dilakukannya di Finlandia. Namun, saat dilakukan tes akhir diantara para semi finalis di Bromo, dia berhasil tampil dengan baik. Bahkan, masuk kategori tiga finalis tercepat yang melaklukan slalom.

"Aku berbekal arahan dari Rifat Sungkar saja sewaktu disana. Sampai akhirnya aku bisa dan 3 tercepat," ucapnya merendah.

Kendati sebagai satu-satunya finalis wanita, tapi Ester mengaku tetap optimis bisa kembali tampil yang terbaik diantara finalis lainnya yang semuanya laki-laki.

"Aku harus bisa tampil lebih baik dari finalis cowok lainnya pas nanti nyetir Porsche di salju Finlandia," ujarnya mantap.


(ady/arf)

0 comments:

Post a Comment