Monday, March 30, 2015

Piaggio Berniat Bangun Pabrik di RI, Tapi Tidak dalam Waktu Dekat

Piaggio Berniat Bangun Pabrik di RI, Tapi Tidak dalam Waktu DekatBogor - PT Piaggio Indonesia (PID) tahun ini sudah membuka 2 diler baru. Pertama di Kelapa Gading, Jakarta Utara dan yang kedua di Bogor Jawa Barat. Bulan depan rencananya akan membuka 3 diler lagi di kota yang berbeda.

Managing Director PT Piaggio Indonesia (PID) Marco Noto La Diega menjelaskan, Indonesia merupakan negara penting bagi Piaggio dan Vespa karena memiliki potensi yang besar. Hal itu sudah terbukti dengan banyaknya pengguna Piaggio dan Vespa di seluruh Indonesia.

Tapi, ketika ditanya kesiapan untuk membangun pabrik perakitan di Indonesia, pria asal Italia itu mengaku rencana sampai ke arah itu sudah ada. Tapi, kapan waktunya masih belum bisa diinformasikan dalam waktu dekat.

"Kemungkinan untuk membangun pabrik di Indonesia itu ada tapi tidak dalam waktu dekat," ungkap Marco kepada detikOto di sela-sela Grand Opening diler Piaggio di Bogor, Jawa Barat, Senin (30/3/2015).

Marco menambahkan, dalam waktu dekat ini PID akan fokus untuk menggaet market ke seluruh wilayah di Indonesia dan memperbaiki layanan purna jual.

"Sekarang itu kita hadirkan motor dari Vietnam yang memiliki kualitas yang baik," lugasnya.





(ady/ddn)

0 comments:

Post a Comment