Tuesday, July 28, 2015

Rider Kelahiran Bandung Ini Sukses Jelajah Australia Selama 4 Bulan

Rider Kelahiran Bandung Ini Sukses Jelajah Australia Selama 4 BulanDili, Timor Leste -  Jeffrey Polnaja, penjelajah dunia seorang diri dengan sepeda motor asal Indonesia dalam misi Ride for Peace (RFP) sukses menjalani petualangan penuh tantangan di sepanjang benua Australia dan Selandia Baru selama hampir empat bulan.

Pria kelahiran Bandung, Jawa Barat berusia 53 tahun ini mengaku, Australia dan Selandia Baru memberikan sensasi tantangan yang tak terlupakan. Perjalana ini telah memberikan nilai baru bagi pria yang masih ditemani 'Silver Line', sepeda motor BMW R 1150 GS itu.

"Nilai tantangan serta pengalaman di Australia tidak saya temukan di negara-negara lain yang telah saya singgahi sejak Ride for Peace pertama dan kedua ini. Banua ini memiliki tantangan alam dan budaya tersendiri," ungkapnya dalam siaran pers, Selasa (28/7/2015).

Misi RFP di Australia ini dilakukan Jeffrey untuk mempromosikan Indonesia secara langsung kepada publik Australia. Bersamanya, RFP menjelajahi berbagai pelosok terpencil di benua Kangguru dan memperkenalkan Indonesia sebagai negara penuh keragaman budaya yang bersahabat dengan seluruh bangsa di dunia.

Melanjutkan perjalanan dari benua Amerika, Jeffrey menjelajah Australia pada Maret 2015. Baru akhir pekan lalu, dia tiba di Timor Leste.

"Saya sempat mengunjungi Selandia Baru dan menjelajah North Island sampai Auckland. Tidak lama, karena Selandia Baru tidak luas," katanya.

Tidak kurang dari 11.500 km yang banyak di antara lintasan itu berpemukaan tanah, dilalui dengan penuh risiko. Salah satu jalur menantang yang dilalui Jeffrey adalah Great Central Road, sebuah ruas terkenal menantang di Australia di mana jalan masih berpemukaan tanah sepanjang hampir 1.200 km. Untuk melahap lintasan sepanjang itu Jeffrey mengaku menghabiskan waktu tiga hari.


0 comments:

Post a Comment