Sunday, October 5, 2014

'The Doctor Indonesia' Senang Bisa Balapan Bareng Komunitas Yamaha

Jakarta - Event balap-balapan di sirkuit untuk pemilik motor sport Yamaha R-Series di Sentul, memberikan kesan tersendiri bagi Sudarmono (29). Pebalap asal Gunungkidul yang telah menorehkan segudang prestasi itu bangga bisa ikut andil.

Beberapa sesi dalam Track Day yang digelar akhir pekan ini, dipimpin oleh beberapa pebalap Indonesia. Salah satunya Sudarmono atau yang kerap disapa Momon.

Pebalap yang sering disebut Yamaha sebagai The Doctor Indonesia itu mengaku senang bisa memimpin race di sirkuit Sentul. "Senang bisa mimpin. Bisa berbagi pengalaman," katanya.

Menurutnya, anggota komunitas pecinta Yamaha R-Series sangat antusias mengikuti track day. "Biasanya kan mereka hanya touring di jalan umum. Sekarang bisa mereasakan bagaimana race di sirkuit," tuturnya.

Momon melanjutkan, kebut-kebutan di sirkuit memberikan rasa aman bagi riders. "Bedanya di luar (jalan umum) itu lebih bahaya, lebih terbatas. Kalau di sini bisa memaksimalkan kecepatan. Di sirkuit juga bisa merasakan persaingan," ungkapnya.

Namun hal yang disayangkan adalah, banyak anggota komunitas yang belum benar-benar paham peraturan balap di sirkuit. Menurut Momon, masih banyak rider yang seharusnya memasuki pit stop tapi masih melanjutkan race-nya.

Momon berharap, dengan adanya acara Track Day ini Yamaha bisa lebih merangkul konsumennya.




0 comments:

Post a Comment