Thursday, February 12, 2015

Cerita Bos Indomobil yang Angkat Tangan Bikin Mobnas

Cerita Bos Indomobil yang Angkat Tangan Bikin MobnasJakarta - Indomobil Group yang membawahi pabrikan mobil seperti Suzuki, Nissan, Volkswagen, Renault, Audi, dan Volvo di Indonesia sempat bermimpi untuk membuat mobil nasional (mobnas). Soalnya, mobnas itu bisa menjadi identitas Indonesia yang akan mengharumkan nama bangsa juga.

Komisaris PT Suzuki Indomobil Motor (SIM) Subronto Laras menceritakan ambisinya untuk membuat mobil nasional. Ambisi tersebut diawali dengan perombakan Suzuki Carry yang didesain khusus hingga memiliki bodi baru.

"Kita sempat punya ambisi bikin mobnas, yang pertama sebetulnya karena kita sudah bikin mesin Suzuki di sini (Indonesia) yang 1.000 cc yang kita tanam di Carry, bajunya itu kita mau bikin mobil yang namanya Indomobil dan itu akan menjadi mobil nasional," cerita Subronto.

Untuk menghasilkan Indomobil tersebut, Subronto harus menggandeng desainer mobil dari Inggris. Jadi, mobil itu niatnya akan memiliki bodi dari fiber glass.

Sayang, obsesi tersebut harus kandas. Soalnya, Subronto harus menuruti persyaratan standarisasi otomotif internasional yang membutuhkan dana besar. Alhasil, Subronto angkat tangan dengan biaya yang mahal tersebut.

"Karena biaya untuk bikin mobil enggak cuma bikin mobil saja. Tapi kita mesti ada approval system, kelaikan jalan segala macam dan memang kita harus mengikuti persyaratan standarisasi otomotif. Nah waktu itu biaya untuk itu (persyaratan standarisasi otomotif) aja kira-kira US$ 5 juta, kita langsung angkat tangan. Kalau US$ 5 juta ya habis makan ongkos," beber Subronto.

Untuk melanjutkan ambisi itu, Subronto menggandeng Mazda dalam pembuatan Mobil Rakyat 90 (MR90). Mobil tersebut direnanakan akan dibuat lebih bagus daripada mobil minibus yang sudah ada.


0 comments:

Post a Comment