Monday, October 12, 2015

McLaren 675LT Atap Buka-Tutup Siap Diproduksi

McLaren 675LT Atap Buka-Tutup Siap DiproduksiJakarta - Pada Maret 2015 lalu di Geneva Motor Show 2015, McLaren resmi meluncurkan mobil baru bernama McLaren 675LT. Sayangnya, mobil yang hanya diproduksi sebanyak 500 unit itu sudah habis terjual. Namun jangan kecewa dulu, McLaren dikabarkan akan menghadirkan 675LT versi baru. Mobil terbaru itu disebut sebagai McLaren 675LT Spider.

Seperti dilansir Autoevolution dari Autovisie, Selasa (13/10/2015), salah satu orang dalam McLaren telah mengkonfirmasi kehadiran McLaren 675LT. McLaren akan melahirkan McLaren 675LT Spider yang memiliki atap buka-tutup.

Keputusan ini mungkin hadir setelah 675LT yang dibanderol 259.500 poundsterling terjual habis begitu cepat. Kemungkinan, versi Spider akan lebih mahal dibandingkan 675LT biasa.

Untuk spesifikasi teknis, diperkirakan mobil versi atap buka-tutup masih sama dengan 675LT standard. Artinya, mobil itu masih mengusung mesin V8 twin turbo 3.8 liter yang sama seperti 650S dan 675LT.

Mesin itu mampu menghasilkan tenaga hingga 675 daya kuda dengan torsi 700 Nm. Tenaga dan torsi itu disalurkan melalui transmisi kopling ganda 7 percepatan.

Sebagai gambaran, McLaren 675LT mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam 2,9 detik. Versi Spider diharapkan memiliki performa yang sama.

Apalagi, McLaren juga pernah melahirkan MP4-12C dengan versi Spider juga. Kedua mobil itu memiliki performa yang identik meski memiliki konfigurasi yang berbeda yaitu beratap dan tanpa atap.


(rgr/lth)

0 comments:

Post a Comment