Wednesday, March 13, 2013

Menyimak Perjalanan Suzuki Ertiga

Menyimak Perjalanan Suzuki Ertiga Jakarta - Sekitar setahun yang lalu, Suzuki meluncurkan sebuah mobil keluarga yang kini tengah menjadi favorit keluarga di Indonesia, Ertiga.

Mobil 7 penumpang tersebut kian sukses menarik perhatian masyarakat Indonesia. Dan kini Ertiga bertengger di posisi ke-2 dalam mobil terlaris di Indonesia untuk bulan Februari.

MPV Ertiga dengan santai berhasil menekuk lawan-lawannya. Di Februari 2013, mobil yang kini menjadi tulang punggung Suzuki pun sukses menggeser Daihatsu Xenia serta Kijang Innova.

Suzuki Ertiga kini satu angka di bawah Toyota Avanza. Berarti jalan Suzuki Ertiga satu demi satu terbuka lebar. Dan bahkan dengan pencapaian tersebut, MPV Ertiga memberikan kontribusi terbesar pada penjualan Suzuki.

"Suzuki mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang mempercayakan kebutuhan kendaraan keluarga kepada Suzuki Ertiga. Makin banyaknya Ertiga yang terjual, dan kini menjadi produk terlaris kedua di Indonesia membuktikan kualitas produk Ertiga yang irit, mewah, aman dan nyaman telah terbukti," ujar 4W Sales Director PT. Suzuki Indomobil Sales Endro Nugroho.

Endro pun menantang masyarakat Indonesia untuk menjajal ketangguhan Ertiga di diler Suzuki. "Seperti pepatah, tak kenal maka tak sayang," ujarnya.

Keberadaan Suzuki Ertiga sontak mengubah peta penjualan mobil keluarga di Indonesia. Belum lagi MPV Ertiga transmisi otomatis (matic) lahir. Kehadiran MPV Ertiga transmisi otomatis bukan tidak mungkin bakal mempertajam kuku Ertiga di pasaran.

"Sementara akan disiapkan matic dulu. Lagi pelajari tren pasar dan demand," ujarnya ketika ditanya strategi Ertiga ke depan.

0 comments:

Post a Comment