Wednesday, March 13, 2013

Mobil Jadul Ini Berharga Rp 43 Miliar

Mobil Jadul Ini Berharga Rp 43 Miliar Jakarta - Bila selama ini orang masih terpaku pada investasi tanah dan emas, mobil klasik masih jarang dilirik. Padahal, mobil klasik pun bisa merupakan investasi yang cukup menarik. Mobil jadul ini saja baru saja terjual hingga Rp 43,7 miliar!

Mobil ini adalah Duesenberg Model SJ Convertible Coupe by Walker-LaGrande keluaran tahun 1935. Mobil ini memang terbilang istimewa sebab desain mobil ini dikatakan merupakan salah satu desain terbaik yang pernah dibuat merek Duesenberg.

Duesenberg Model SJ Convertible Coupe by Walker-LaGrande yang dilelang ini merupakan satu diantara hanya tiga Duesenberg Model SJ Convertible Coupe by Walker-LaGrande yang dibuat dan satu-satunya mobil yang 'selamat' hingga sekarang.

Bila kebanyakan harga mobil terus turun, mobil ini menjadi salah satu mobil yang tidak mengikuti hukum alam itu. Malahan, harga mobil ini malah terus naik.

Setelah malang-melintang ke berbagai pemilik, pada tahun 1957 mobil itu oleh Thomas Magee, dari Inglewood, Amerika Serikat yang membelinya hanya dengan harga US$ 1.500 saja.

Magee kemudian merestorasi mobil ini dan kemudian menjualnya ke seorang teman hingga akhirnya kembali berpindah tangan beberapa kali. Dan akhirnya, akhir pekan lalu mobil ini kembali dilelang di balai lelang RM Auctions saat pelelangan Amelia Island Concours d’Elegance.

Hasilnya, mobil ini laku hingga US$ 4,51 juta atau sekitar Rp 43,7 miliar. Jauh berkembang harganya dari beberapa puluh tahun lalu.

Di jantung mobil ini ada DOHC inline eight-cylinder engine with centrifugal supercharger berukuran 420 kubik inchi yang mampu menghasilkan daya hingga 320 bhp yang disalurkan lewat transmisi manual 3-speed. Dari tenaga itu, mobil klasik ini mampu berlari sampai 225 km/jam, sebuah kecepatan yang cukup tinggi untuk era itu.

(syu/ddn)

0 comments:

Post a Comment