Wednesday, March 13, 2013

Suzuki Inazuma, Kawasaki Z250 Hampir Sama Kuat

Suzuki Inazuma, Kawasaki Z250 Hampir Sama Kuat Jakarta - 2 Motor tipe naked yakni Kawasaki Z250 dan Suzuki Inazuma saling beradu di pasar Indonesia. Kedua motor tersebut memiliki kapasitas mesin sama yakni 250 cc 2 silinder. Di mata Otolovers mana yang lebih cantik dari keduanya?

Dalam polling detikOto, kedua motor ini boleh dibilang hampir sama kuat. Baik Inazuma dan Z250 sama-sama dicintai meski dari polling yang masuk Inazuma lebih banyak yang memilih. Berikut hasil polling motor 250 cc yang digelar selama 1 bulan:



  • Suzuki Inazuma 779
  • Kawasaki Z250 712
  • Total 1.492

Kawasaki Z250 dan Inazuma sama-sama mengggunakan mesin 250 cc 4 langkah 2 silinder fuel injection.

Mesin DOHC Kawasaki Z250 bisa melontarkan tenaga maksimum 32 Ps pada 11.000 rpm dan torsi 21,0 Nm pada 10.000 rpm dan perbandingan kompresi 11.3 : 1.

Inazuma dilengkapi mesin 2 silinder SOHC kapasitas 250 cc 4 langkah fuel-injection, dengan tenaga 24 PS pada 8.500 rpm, dan torsi 22 Nm pada 6.500 rpm dan perbandingan kompresi 11,5 : 1.

Bila Kawasaki melepas Z250 dengan harga Rp 48,5 juta, Suzuki memiliki keunggulan karena meski berada di kelas yang sama, motor Suzuki dilepas dengan harga lebih murah yakni Rp 46 jutaan saja.

(ddn/ddn)

0 comments:

Post a Comment