Monday, May 27, 2013

CEO Nissan: Renault Bukan Beban Kami

CEO Nissan: Renault Bukan Beban Kami Tokyo - Renault merupakan salah satu pabrikan Eropa yang tengah berjuang di tengah krisis Eropa. Di tengah krisis tersebut, CEO Nissan-Renault Carlos Ghosn masih bisa tersenyum sedikit.

Ini merupakan jawaban Ghosn terhadap pertanyaan jurnalis yang selalu mencecarnya soal Renault. Bagaimana kemampuan perusahaan untuk mengatasi krisis Renault dan apakah Ghosn akan mengenyampingkan urusan Nissan untuk lebih fokus pada Renault.

Jika ada yang mengatakan Renault tengah berusaha (mengatasi kemelut), maka Renault harus dibandingkan dengan kompetitornya, harus dibandingkan dengan perusahaan serupa.

"Perusahaan seperti pabrikan otomotif Eropa seperti Peugeot (Prancis), Fiat (Italia), Opel (Jerman). Dan dibandingkan perusahaan-perusahaan itu, performa Renault dihormati. Renault bukanlah beban yang ditanggung Nissan," ujarnya.

Ghosn pun menuturkan dia tetap akan memimpin Nissan jika para pemegang saham memintanya untuk tetap di Nissan. Dia akan berhenti memimpin Nissan jika mereka menghendakinya.

Presiden Ghosn menjadi CEO Nissan per Juni 2000. Ghosn berpotensi menjadi orang kuat Nissan terlama. Dulu Katsuji Kawamata menjadi bos Nissan terlama. Dia berada di posisi itu mulai dari 1957 sampai 1973, dan merupakan bos terlama di Nissan.

(ddn/ddn)

0 comments:

Post a Comment