Friday, April 17, 2015

Siap-siap, Bulan Juni Honda Mau Luncurkan 6 Moge

Siap-siap, Bulan Juni Honda Mau Luncurkan 6 MogeJakarta - Setelah mengenalkan enam motor gede baru secara terbatas kepada kalangan komunitas moge, Honda akan meluncurkannya secara bersamaan di Bali, Juni mendatang. Keenam moge itu adalah, Honda CBR1000SP, NM4 Vultus, CBR650F full fairing, CB650F naked, CB500X, dan CB500F.

"Tapi soal harga belum bisa kami informasikan. Karena harga akan ditentukan last minute," tutur salah satu sumber detikOto di Honda yang mengetahui rencana tersebut saat ditemui di sebuah kafe di Kemang, Jakarta, Jumat (17/4/2015) malam.

Pada malam itu Honda baru mempekenalkan 4 moge dari 6 moge yang akan diluncurkan Juni itu. Moge-moge itu diperkenlakn kepada kalangan komunitas pemilik dan penggemar moge secara terbatas. Mereka adalah, Honda CBR1000RR, NM4Vultus, CBR650F Full Fairing dan Honda CB650F naked.

"Yang dua lainnya baru diperkenalkan besok, di Jakarta Selatan," ucap sumber itu. Menurutnya, acara ini sekaligus menjadi ajang penjajakan pasar. "Ini menyusul pengenalan secara diam-diam yang dilakukan minggu lalu di Senayan City," kata dia.

Respon masyarakat, lanjut sumber itu, cukup baik. Hal itu terbukti dari banyaknya pertanyaan dan masukan yang diterima Honda seputar moge-moge yang akan diluncurkan itu. Hal itu diakui salah seoarang anggota komunitas moge, Davin. Dia menyebuta, langkah Honda ini cukup menarik.

"Karena model moge yang ditawarkan menggunakan besaran mesin yang beda dari brang lain, ada 500 cc, 650 cc, 750cc. Ini yang bikin penasaran," ujarnya saat ditemui di ajang perkenalan moge Honda di Kemang, Jakarta Selatan.


(arf/ady)

0 comments:

Post a Comment