Thursday, December 3, 2015

Jumlah Orang Kaya Indonesia Makin Banyak, BMW Optimistis

Jumlah Orang Kaya Indonesia Makin Banyak, BMW OptimistisJakarta - Jumlah orang kaya hingga super kaya di Indonesia meningkat setiap tahunnya. Bahkan lembaga riset memperkirakan pada 2024, jumlah orang kaya di Indonesia bakal bertambah banyak dan menjadi salah satu yang terbanyak di Asia.

Melihat potensi demikian, BMW sebagai produsen mobil premium menanggapi dengan antusias.

Hasil riset dari lembaga riset dan konsultan properti global, Knight Frank melaporkan beberapa kategori orang kaya di Indonesia. Kategori tersebut antara lain high net worth individual atau orang dengan kekayaan lebih dari US$ 1 juta atau setara Rp 13,8 miliar.

Lalu kategori selanjutnya adalah ultra high net worth individual dengan kekayaan lebih dari US$ 30 juta atau setara Rp 414 miliar. Dan kategori yang paling tinggi adalah billionaire dengan kekayaan lebih dari US$ 1 miliar atau setara dengan Rp 13,8 triliun.

Pada tahun 2014 saja, terdapat 650 warga Indonesia yang dikategorikan dalam ultra high net worth individual. Diperkirakan jumlah tersebut bakal meningkat pada 2024 mendatang.

Melihat hal itu, BMW sebagai produsen mobil premium menyambut antusias. Dijelaskan Wakil Presiden Penjualan BMW Group Indonesia Jentri W. Izhar dengan meningkatnya jumlah orang kaya di Indonesia dapat merefleksikan penjualan BMW ke depannya.

"Datanya sih ada. Beberapa riset mengatakan middle income di Indonesia segmen meningkat drastis di region ini, kelas atas juga. Balik lagi masing-masing perusahaan punya angkanya sendiri dan batasan-batasan sendiri," ujarnya.

"Tentunya kita dari sisi BMW penelitian ini akan menjadi kenyataan dan merefleksikan penjualan BMW ke depannya," lanjutnya.


(nkn/ddn)

0 comments:

Post a Comment