Thursday, December 3, 2015

'Mobil SUV Lebih Praktis Buat Orang Indonesia'

Jakarta - Pasar mobil di segmen SUV di Indonesia saat ini tengah menjadi primadona. Produsen mobil berlomba-lomba mengeluarkan model terbaiknya di segmen tersebut, tak terkecuali BMW. Gencarnya BMW mempromosikan SUV di Indonesia disebabkan oleh dua faktor utama.

Line up SUV atau yang disebut BMW dengan SAV (Sport Activity Vehicle), memiliki pertumbuhan yang baik di Indonesia pada tahun ini. BMW pun tak ketinggalan untuk memasuki segmen tersebut.

Wakil Presiden Penjualan BMW Group Indonesia Jentri W. Izhar menuturkan alasan BMW masuk di pasar segmen SUV karena soal market dan keadaan yang ada di Indonesia.

"Melihat keadaan jalanan di Indonesia dan juga market yang sedang tumbuh saat ini adalah segmen SUV dan MPV. BMW di Indonesia sendiri market share untuk segmen SAV kurang lebih total penjualan 25%. Sebagai contoh, bahkan X5 pun dibandingkan tahun lalu meningkat lebih dari 90% penjualannya. Jadi ini menunjukkan bahwa memang ada kecenderungan customer di segmen ini sekarang beralih dari sedan ke SUV," ujar Jentri di Jakarta.

"SUV lebih praktis buat orang Indonesia sekarang. Jadi faktor market dan keadaan Indonesia yang memengaruhi segmen itu," lanjutnya.


(nkn/ddn)

0 comments:

Post a Comment