Thursday, March 14, 2013

Pabrik Honda di Malaysia Mulai Beroperasi

Pabrik Honda di Malaysia Mulai Beroperasi Tokyo - Boon Siew Honda, salah satu pabrik motor Honda di Malaysia menyatakan pabrik motor Honda di Malaysia mulai beroperasi pada Februari. Pabrik baru tersebut mampu memproduksi motor sebanyak 300.000 unit per tahun. Rencananya pabrik ini mulai diresmikan pada 12 Maret 2013 mendatang.

Pabrik Boon Siew Honda meliputi kegiatan produksi, pembelian dan penjualan. Dana yang dikucurkan untuk membangun pabrik tersebut mencapai 222 juta ringgit (atau sekitar 6,8 miliar yen).

Dikatakan Honda, pabrik memperkerjakan sekitar 1.100 karyawan. Selain berproduksi motor, Boon Siew Honda juga tersedia fasilitas lintasan untuk uji coba motor sepanjang 400 meter.

Pabrik baru ini memproduksi model Honda Ex-5 dan Honda Wave. Di sini juga tersedia tempat untuk mempertahankan mutu dan kualitas motor-motor Honda.

Boon Siew Honda juga menyediakan tempat pengecetan dengan sistem yang sangat efisien melalui penggunaan teknologi pengecatan terbaru, dan fasilitas uji emisi.


(ikh/ikh)

0 comments:

Post a Comment