Thursday, May 23, 2013

Motor Gila dengan 9 Silinder

Motor Gila dengan 9 Silinder Jakarta - Kreativitas para penggila otomotif memang tidak bisa dikesampingkan. Sejak lama, para pecinta kuda besi terus berlomba menampilkan yang terbaik. Dan motor ini adalah salah satu contohnya. Motor ini menggendong mesin dengan 9 silinder!

Dikutip motorcycle, Kamis (23/5/2013) adalah Frank Ohle, seorang pria asal Jerman yang cukup gila untuk merancang motor unik ini. Ohle menemukan sebuah mesin Rotec R3600 yang sejatinya adalah sebuah mesin pesawat.

Namun, di tangan Ohle, mesin ini tidak dibawa terbang ke langit, tapi terus berlari di muka bumi.

Berbekal mesin tersebut, Ohle pun mulai merancang sasis motor untuk menempatkan mesin unik tersebut dan menambahkannya dengan berbagai komponen untuk menjadikannya benar-benar menjadi sebuah motor.

Untuk mewujudkan ambisinya tersebut, Ohle membutuhkan waktu hingga 18 bulan lamanya.

(syu/ddn)

0 comments:

Post a Comment