Wednesday, July 10, 2013

Benarkah Kualitas Bensin Indonesia Jelek? Ini Jawaban Bos Pertamina

Benarkah Kualitas Bensin Indonesia Jelek? Ini Jawaban Bos Pertamina Jakarta - Indonesia sampai saat ini masih menjual bensin dengan Ron 88 alias Premium, di negara-negara lain terutama Eropa sudah standar EURO 3 atau Ron 92 ke atas. Apakah kualitas bensin Indonesia itu jelek?

"Jelek (bensin Pertamina) siapa yang bilang? sekarang saya tanya yang disetujui bensin kita itu yang bersubsidi berapa? Ron 88 kan sesuai yang disyaratkan Dirjen Minyak dan Gas Bumi," ujar Direktur Utama Pertamina, Karen Agustiawan ketika ditemui di Kantor Kemenko Perekonomian, Rabu (10/7/2013).

Kata Karen, kecuali jika bensin premium yang diproduksi dan di jual oleh Pertamina ternyata kualitas Ron-nya di bawah 88 baru bisa bilang bensin Pertamina jelek.

"Spesifikasinya kan Ron 88, kalau bensin yang diproduksi ternyata kualitasnya di bawah Ron 88 baru bisa bilang itu jelek," ucapnya.

"Asal tahu saja, kalau kita beli minyak dari Singapura (Petral) MOBSnya 93 (Ron 93) itu harganya diturunkan menjadi harga Ron 88," tandasnya.

(rrd/syu)

0 comments:

Post a Comment