Wednesday, July 10, 2013

Honda: Kami Tidak Ciptakan Monopoli

Honda: Kami Tidak Ciptakan Monopoli Jakarta - Tudingan monopoli pasar motor sering menghampir produsen motor Jepang Honda. Hal ini melihat data penjualan dimana motor-motor Honda selalu mendominasi pasar. Tahun ini saja di semester pertama Honda sudah mendominasi dengan total penjualan sebesar 60,1 persen.

Executive Vice President Director PT Astra Honda Motor Johannes Loman mengatakan kalau pihaknya sama sekali tidak melakukan monopoli penjualan sepeda motor secara nasional.

"Monopoli? Tidak sama sekali karena semuanya berjalan alamiah saja," tegas Johannes di Jakarta.

Dijelaskannya, AHM sama sekali tidak mempunyai pikiran untuk melakukan monopoli dan hasil penjualan ini sama sekali bukan merupakan unsur kesengajaan tapi bagaimana masyarakat percaya kepada brand Honda.

"Kita sama sekali tidak sengaja atau memiliki niat untuk melakukan monopoli. Kita punya brand yang bagus sehingga masyarakat akan jauh lebih percaya kepada produk kita dan hasilnya seperti ini," lugasnya sambil tersenyum.

Semester 1 tahun ini AHM menjual sebanyak 2.336.417 unit motor atau berhasil menguasai penjualan sebesar 60,1 persen secara nasional.

Tidak hanya di Indonesia, tuduhan monopoli juga sempat menghampiri Honda Thailand. Dewan Kompetisi Pedagangan atau Trade Competition Board (TCB) Thailand sempat menuntut AP Honda yang menjadi distributor motor Honda di Thailand karena diduga telah melakukan monopoli perdagangan motor.



(ddn/ddn)

0 comments:

Post a Comment