Thursday, March 6, 2014

Mobil Autopilot Bantu Pengendara Mabuk Pulang ke Rumah

Mobil Autopilot Bantu Pengendara Mabuk Pulang ke RumahJenewa - Nissan sudah serius mengembangkan mobil tanpa pengemudi alias autonomous atau autopilot. Jika tidak ada halangan mobil tanpa sopir dari Nissan akan meluncurkan pada 2020.

Mobil tanpa sopir diprediksi akan merajai jalanan dampak dari kemajuan teknologi otomotis di masa depan. Selain Nissan, merek Audi, BMW juga tertarik mengembangkan teknologi semacam ini.

Executive Vice President Nissan, Andy Palmer beralasan, mobil tanpa sopir sangat membantu manusia di bumi. Contohnya ketika pengendara mengalami kelelahan berkendara, maka mobil akan mengambil alih.

"Lalu lintas di Delhi, misalnya, kontrol manusia mungkin lebih efektif," kata Andy di acara Geneva Motor Show 2014 dilansir autocar, Jumat (7/3/2014).

Seperti kita ketahui, lalu lintas di New Delhi memang cukup semrawut. Bahkan mobil-mobil di sana banyak yang tidak memiliki spion gara-gara sering bertabrakan.

Mobil tanpa pengemudi pun diyakini bisa mengurangi angka kecelakaan akibat pengemudi yang mabuk misalnya.

"Mobil tanpa pengemudi pada tingkat ini sangat populer dan sejalan dengan rencana pemerintah untuk menekan angka kematian di jalan. Apa yang kita tidak bicarakan di sini adalah mobil yang mambantu Anda pergi ke pub, dan tidak sadar karena banyak minum, lalu mobil akan mengantar Anda pulang ke rumah," ucap Andy.

Nah, agar bisa sebegitu canggih, Nissan mengembangkan mobil yang bisa berjalan tanpa sopir dengan menggunakan kamera dan alat sensor sensitif untuk menjaga jarak dari kendaraan lain. Jadi penghuni cukup duduk manis di dalam.

Seperti apa mobil tanpa pengendara Nissan? detikOto pernah menjajalnya di Amerika beberapa waktu lalu. Simak artikelnya di sini.


0 comments:

Post a Comment