Tuesday, October 21, 2014

VMoto Motor Listrik Murah dari Garansindo

VMoto Motor Listrik Murah dari GaransindoJakarta - Setelah memastikan bakal memperkenalkan motor listrik kelas premium Zero Motorcycles, PT Garansindo Technologies juga memastikan bakal memperkenalkan motor listrik kelas bawah.

VMoto dipercaya bakal mampu menarik pengguna sepeda motor di Indonesia.

"Untuk VMOTO, motor elektrik ini merupakan brand Australia, dengan teknologi eMax dari Eropa dengan range product utk main-stream atau masal di Indonesia," ujar CEO PT Garansindo Inter Global, perusahaan induk PT Garansindo Technologies, Al Abdullah dalam rilis yang diterima detikOto, Selasa (21/10/2014).

Dikatakan VMOTO Motor Elektrik merupakan sebuah manufaktur motor dan skuter elektrik kelas dunia, dengan kapasitas produksi 2 juta unit pertahun (sekitar 300 ribu untuk produksi skuter elektrik) dan telah mendalami bisnis sejak 20 tahun silam.

Tersebar di lebih dari 28 distributor di 27 negara, VMOTO menunjuk PT Garansindo Technologies untuk mendistribusikan 15 jenis motor elektrik di Indonesia.

"VMOTO merupakan perusahaan go-public yang tercatat di London Stock Exchange dan Australia Stock Exchange. Adapun Zero Motorcycles berada di kelas premium elektrik roda dua. Motor ini dibuat di Amerika Serikat, tepatnya di Scotts Valley, California,” tambah Al Abdullah.

Selanjutnya setiap produk VMOTO dinilai memiliki guna yang berbeda. Hadir dengan tampilan dinamis berkat pemilihan kombinasi model, type dan warna.

Re-charge cycles (kompresi dalam mesin bensin) yang cukup baik, membuat motor ini mampu melaju hingga 90 km/h (ideal untuk lalu lintas perkotaan). Dan secara dimensional, produk VMOTO tidak jauh berbeda dengan skuter matic berbahan bakar bensin dengan kelas 90cc dan jarak tempuh hingga 120 km 'full charged'.


0 comments:

Post a Comment