Tuesday, October 21, 2014

Sudah Standar SNI, Helm Arai Harganya Mulai Rp 3,7 Juta

Sudah Standar SNI, Helm Arai Harganya Mulai Rp 3,7 JutaJakarta - Resmi masuk ke tanah air, Arai kini sudah memiliki Standar Nasional Indonesia (SNI) melengkapi standar internasional sebelumnya seperti DOT, Snell 2015 dan JIS. Harganya? Mulari Rp 3,7 juta, bro!

Bentuknya pun akan disesuaikan dengan bentuk kepala orang Asia yang umumnya cenderung bulat. Targetnya para riders kelas menengah ke atas.

"Sementara ini berjalan ke yang menengah ke atas dulu. Saya rasa ini cukup punya potensi untuk sementara. Nanti kita bicara ke pihak Arai apakah mau produksi untuk kelas yang lebih terjangkau," kata President Director Cargloss Herry Suherman saat konferensi pers, Selasa (21/10/2014).

"Kami yakin helm Arai memiliki pasar yang potensial di Indonesia. Hal itu tercermin dari meningkatnya pasar sepeda motor 250 cc dan CBU seiring meningkatnya perekonomian Indonesia," lanjut Herry.

Untuk pengenalan massal, Cargloss akan memajang helm Arai di Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2014 akhir Oktober mendatang. Usai IMOS 2014, helm Arai akan dijual melalui toko online dan toko representatif di beberapa kota di Indonesia. Harganya, mulai dari Rp 3,7 juta hingga 8,6 jutaan.

Pada langkah pertama ini, Cargloss mengimpor 900 unit helm Arai dengan berbagai tipe pada pertengahan Oktober 2014 ini. Tipe yang dipasarkan adalah RX-7, RR5, Quantum-J, SR-RAM 4, Claccic-SW, Classic-DC, Tour-Cross 3, V-Cross 4, Astro-IQ XO dan MZ-F XO.

Helm Arai memiliki teknologi ventilasi udara. Dengan begitu, helm ini mampu mengurai gesekan udara dan mengurangi bising, terlebih digunakan pada kecepatan tinggi.

Tak tanggung-tanggung, pebalap internasional yang tengah berkiprah di MotoGP pun dihadirkan juga ke Jakarta. Di MotoGP, Nicky Hayden dan Hiroshi Aoyama memang menggunakan salah satu produk Arai.


0 comments:

Post a Comment